Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pembakaran Gedung Sekolah Diduga Didalangi Anggota DPRD

Rabu, 23 Agustus 2017 – 15:56 WIB
Pembakaran Gedung Sekolah Diduga Didalangi Anggota DPRD - JPNN.COM
Kapolda Kalteng Brigjen Pol Anang Revandoko dan Direktur Reskrimum Kombes Pol IG. Agung Prasetyoko saat menggelar press rilis pembakaran SD di Palangka Raya, Senin (1/7). Foto: Kalteng Pos/dok.JPNN.com

Sementara Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Brigjen Herry Rudolf Nahak mengakui bahwa terdapat empat orang pelaku pembakaran gedung sekolah di Kalteng yang telah dibawa ke Jakarta.

Salah satunya, merupakan seorang koordinator lapangan. ”Mereka semua masih dalam pemeriksaan,” paparnya ditemui di gedung Bareskrim, Kementerian Kelautan dan Perikanan kemarin.

Soal keterlibatan anggota DPRD, dia tidak menyanggahnya. Namun, menurutnya, saat ini penyidik masih fokus untuk memeriksa keempat pelaku.

”Fokus dulu pada empat pelaku ini,” papar mantan Kasubden Investigasi Densus 88 Anti Teror tersebut.

Yang pasti, Bareskrim akan mengejar semua pihak yang dinilai terlibat dalam kasus tersebut. Dia harus mempertanggungjawabkan apa yang telah dilakukan. ”Kalau ada yang terlibat, kami pasti kejar,” tegasnya.

Sebelumnya, terdapat pembakaran pada tujuh gedung sekolah di Kalteng. Pembakaran itu dilakukan secara berantai dalam waktu yang berdekatan. Beruntung, selama teror pembakaran itu tidak ada korban jiwa. (idr)

 

Pembakaran gedung sekolah di Kalimantan Tengah diduga didalangi anggota DPRD Kalteng berinisial Y.

Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Hukum

    Duh, Kader Gerindra Bakar Sekolahan demi Cari Perhatian

    Rabu, 06 September 2017 – 17:07 WIB
    Duh, Kader Gerindra Bakar Sekolahan demi Cari Perhatian - JPNN.com
  • Hukum

    Disangka Bakar Sekolah, Anak Buah Prabowo Merasa Difitnah

    Rabu, 06 September 2017 – 13:01 WIB
    Disangka Bakar Sekolah, Anak Buah Prabowo Merasa Difitnah - JPNN.com
X Close