Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pembalap Australia Juarai Tour de Molvccas

Jumat, 22 September 2017 – 22:28 WIB
Pembalap Australia Juarai Tour de Molvccas - JPNN.COM
Pembalap sepeda Tour de Molvccas melewati pesisir pantai di Pulau Seram Bagian Selatan, Maluku pada Kamis (21/9). FOTO: EO IGP

jpnn.com, MALUKU - Pembalap asal Australia Marcus Culey dari tim St George Continental berhasil menjuarai lomba balap sepeda internasional Tour de Molvccas (TdM) 2017 di Maluku. 

Marcus peraih jersey kuning ini menjadi pembalap tercepat di sepanjang lima etape TdM dengan total kecepatan waktu 15 jam 18 menit 31 detik.

Marcus mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 50 juta. 

Marcus merasa bahagia bisa memenangkan ajang balap sepeda perdana di Maluku itu. “Ini merupakan prestasi awal saya untuk ikut tour di Indonesia. Sejujurnya, saya tidak punya ekspektasi tinggi di sini," kata Marcus di sela penerimaan penghargaan di Lapangan Gong Kemerdekaan, Ambon, Jumat (22/9).

Kemenangannya itu, kata dia, merupakan kemenangan timnya. "Saya punya tim yang solid sehingga saya bisa melampaui rute dengan cepat dan meraih kemenangan,” tutur Marcus.

Setelah TdM, Marcus akan ke Jakarta sambil menunggu Tour de Ijen Banyuwangi dan Tour de Singkarak.

Sementara juara kedua ditempati atlet Jai Crawford dari tim Kinan dengan total kecepatan 15 jam 18 menit 36 detik. Pembalap asal Australia itu mendapatkan hadiah tunai Rp 25 juta.

Nomor tiga diraih Jesse Ewart dari tim 7Eleven-Roadbike Philippines dengan total kecepatan 15 jam 18 menit 40 detik. Pembalap yang juga berasal dari negeri kanguru itu mendapatkan uang tunai Rp 15 juta. 

Pembalap asal Australia Marcus Culey dari tim St George Continental berhasil menjuarai lomba balap sepeda internasional Tour de Molvccas (TdM) 2017 di Maluku.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News