Pembangunan Indoor Multifunction Stadium untuk Meningkatkan Prestasi Olahraga Indonesia
"Sebagai penanggungjawab pembangunan ini, saya menindaklanjuti permohonan Pak Menteri BUMN sebagai penggemar basket, dan Pak Presiden memerintahkan membangun ini dalam rangka sebagai tuan rumah World Cup-nya Basket," katanya.
"Ini akan multifungsi tidak hanya untuk basket tapi juga bisa untuk yang olahraga lainnya termasuk konser musik dan sebagainya, sehingga ini nanti bisa menghasilkan bagi GBK untuk maintenance atau pemeliharaannya. Karena bangunan ini harus dipelihara dan memeliharanya pasti butuh anggaran sehingga nanti bisa akan mandiri," tambahnya.
Menteri BUMN Erik Thohir juga merasa bersyukur dengan terlaksananya Proyek Pembangunan Indoor Multifunction Stadium di kawasan GBK ini.
"Tentu ini adalah mimpi yang terlaksana. Karena memang cita-cita lama masyarakat Indonesia baik di komunitas bola basktet maupun olahraga tertutup secara pertandingan seperti bulutangkis, voli dan sebagainya," kata Erick.
Baca Juga: Cerita AKP Giadi Nugraha Disiram Kopi Panas saat Jemput Paksa Anak Kiai Jombang
"Ini berkat dukungan dan arahan Bapak Presiden kepada kami bertiga pada dua tahun lalu, bahwa sudah selakyaknya Indonesia memiliki lapangan olahraga tertutup atau indoor arena yang juga multifungsi yang setara dengan beberapa negara di Asia Tenggara seperti Singapura dan Filipina," tambahnya.(dkk/jpnn)