Pembangunan Infrastruktur 50 Persen Dari APBN
Jumat, 27 Februari 2009 – 16:17 WIB
Diakuinya biaya yang dibutuhkan untuk membangun infrastruktur memang selalu lebih besar dari pada kemampuan yang dimiliki pemerintah. Namun bila dilihat mulai tahun 2005 hingga 2009, dana APBN selalu mengalami kenaikan sehingga anggaran untuk Departemen PU juga ikut naik.
“Anggaran PU tahun 2005 hanya Rp 13 triliun. Sekarang anggarannya mencapai lebih dari Rp 34 triliun. Menurut saya itu kenaikan yang luar biasa,” kata Djoko.