Pembukaan Asian Games 2018, Polisi Tutup 6 Ruas Jalan
jpnn.com, JAKARTA - Terkait pengamanan arus lalu lintas malam pembukaan Asian Games 2018, Sabtu (18/8), Kakorlantas Polri Irjen Royke Lumowa beserta jajarannya telah melakukan persiapan.
Dalam arahannya saat apel kesiapan pengamanan di lapangan promoter Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Jakarta, Royke menyebut akan ada 6 ruas jalan sekitar Gelora Bung Karno (GBK) yang ditutup jelang pembukaan Asian Games.
Keenam ruas jalan tersebut meliputi Pertigaan Pakubuwono-Hang Lekir hingga SPBU dekat Kampus Mustopo, Jalan Asia Afrika, Jalan Patal Senayan, Jalan Gatot Subroto, Jalan Pintu 1 GBK dan Jalan Jenderal Sudirman.
Perlu diketahui, dalam memudahkan para penonton dan tamu undangan untuk sampai ke venue, sejumlah jalan di sekitar GBK akan dilakukan penutupan. Penutupan akan diberlakukan sejak pukul 10 pagi hingga selesainya acara pukul 11 malam.
Lokasi pertama yang ditinjau Kakorlantas yaitu Jl. Hang Lekir. Di mana jalan ini merupakan sekat terluar di wilayah Jakarta Selatan. Di tempat ini akan melakukan penyaringan kendaraan untuk para undangan dan atlet.
“Kami menyarankan masyarakat tidak berpergian ke arah GBK jika tidak ada kepentingan,” ucap Royke.
Lokasi kedua penutupan yakni Perapatan Lapangan Tembak Senayan. Penyaringan akan dilakukan mulai dari jalan layang Manggala untuk mengurangi beban di lapangan tembak. Menurut Kakorlantas kendaraan akan dialihkan ke flyover, ini untuk mengurangi kepadatan di Pos Pol Palmerah.
Selain itu, Gerbang Pemuda juga akan ditutup. Hanya atlet dan official yang boleh melintas. Kendaraan sebelumnya akan disaring di Sudirman agar tidak padat menuju Palmerah.