Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pemerintah Janji Evaluasi Kecelakaan Kerja di Freeport

Selasa, 21 Mei 2013 – 15:33 WIB
Pemerintah Janji Evaluasi Kecelakaan Kerja di Freeport - JPNN.COM
JAKARTA — Menteri ESDM Jero Wacik membantah pemerintah pro terhadap PT Freeport Indonesia  (PTFI) yang selama ini cenderung tertutup terhadap proses evakuasi korban longsor di area Big Gossan. Pemerintah menjamin bahwa kecelakaan kerja yang terjadi di wilayah operasi perusahaan Amerika Serikat itu  tetap akan dievaluasi.

“Sekarang ada yang mengatakan Pemerintah kok kayaknya pro sama Freeport. Tidak! Kita amankan karyawan yang kita evakuasi,” tegas Jero di Jakarta, Selasa, (21/5).

Jero menjelaskan lokasi kecelakaan bukan tempat proses pertambangan melainkan tempat melakukan pelatihan pekerja untuk penambangan bawah tanah. Meski demikian, pihaknya tetap menelusuri penyebab kecelakaan itu.

Diakui Jero, Kementerian ESDM sudah mengirimkan tim investigasi untuk mengaudit sistem investigasi di area Freeport Indonesia.  Saat ini ia meminta agar perusahaan milik Amerika itu terlebih dahulu fokus untuk menyelamatkan pekerja yang tertimbun. Ditanya mengenai  pertimbangan kerja sama dengan Freeport ke depan, Jero mengaku, pihaknya memang ada program renegosiasi . Namun saat ini belum dibicarakan lebih lanjut karena masih mengurus masalah kecelakaan Big Gossan itu.

JAKARTA — Menteri ESDM Jero Wacik membantah pemerintah pro terhadap PT Freeport Indonesia  (PTFI) yang selama ini cenderung tertutup terhadap

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News