Pemerintah Siapkan Unit Kerja Khusus Papua
Minggu, 27 Februari 2011 – 23:23 WIB

JAKARTA – Pemerintah pusat tak sabar lagi melihat lambatnya proses pembangunan di Papua dan Papua Barat yang sudah berstatus Otonomi Khusus (Otsus) dan didukung dengan dana besar. Rencananya, pemerintah akan membentuk Unit Kerja Percepatan Pembangunan Papua dan Papua Barat. Unit Kerja yang nantinya akan dibentuk dengan Keputusan Presiden (Keppres) itu akan bertugas mengatasi berbagai persoalan dalam pelaksanaan (Otsus) di Papua dan Papua Barat. Dirjen Otonomi Daerah Kementrian Dalam Negeri (Dirjen Otda Kemendagri) Djohermansyah Djohan, menyatakan bahwa Unit Kerja itu akan langsung bekerja di lapangan untuk mengatasi hambatan dan persoalan yang ada.
“Kita harapkan sebentar lagi keluar Keppres tentang Unit Kerja Percepatan Pembangunan Papua dan Papua Barat. Jadi pemerintah pusat tidak merencanakan dialog lagi dengan Papua, tapi menerjunkan unit untuk langsung membantu pemerintah dan rakyat Papua guna mempercepat pembangunan," kata Djohermansyah saat dihubungi, Minggu (27/2).
Dipaparkannya, salah satu daerah yang selama ini juga menyandang status Otonomi Khusus adalah Nangroe Aceh Darussalam (NAD). Menurut Djohermansyah, NAD relatif bisa bergerak cepat dalam melaksanakan program pembangunan.
JAKARTA – Pemerintah pusat tak sabar lagi melihat lambatnya proses pembangunan di Papua dan Papua Barat yang sudah berstatus Otonomi Khusus
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Nasional
Kementrans-BGN Berkolaborasi, Segera Bangun Ratusan SPPG di Kawasan Transmigrasi
Kamis, 13 Maret 2025 – 08:45 WIB - Nasional
Bela Kenaikan Pangkat Teddy Seskab, KSAD: Kewenangan Panglima TNI dan Saya
Kamis, 13 Maret 2025 – 08:30 WIB - Hukum
Jatuhkan Vonis saat Ted Sioeng Terkulai di RS, Majelis Hakim Dinilai Tidak Manusiawi
Kamis, 13 Maret 2025 – 07:44 WIB - Humaniora
Pererat Silaturahmi Antarstaf, FOKUS DPD RI Gelar Buka Puasa Bersama
Kamis, 13 Maret 2025 – 07:14 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Jangan Remehkan Dampak Penundaan Pengangkatan PPPK & CPNS 2024
Kamis, 13 Maret 2025 – 04:17 WIB - Humaniora
Berikut Kabar Gembira bagi Para PPPK, termasuk soal Pensiun
Kamis, 13 Maret 2025 – 04:22 WIB - Humaniora
Disiapkan SK Gubernur untuk Honorer Lulus PPPK 2024, Alhamdulillah
Kamis, 13 Maret 2025 – 05:08 WIB - Bali Terkini
Prabowo Hapus Tol Gilimanuk–Mengwi dari PSN 2025, Koster: Lanjut, Proyek Prioritas
Kamis, 13 Maret 2025 – 05:03 WIB - Sepak Bola
Resmi, 2 Pemain Persib Bandung Dipanggil Timnas
Kamis, 13 Maret 2025 – 06:30 WIB