Pemilu 2014 Bakal Sengit, KPU Harus Diisi Orang Kuat
Senin, 02 Januari 2012 – 18:35 WIB
Nur yang juga mendaftar sebagai calon anggota KPU ini berharap, ke depan seluruh unsur penyelenggara pemilu bisa bekerja secara sinergis. "Untuk membahas format pengawasan KPU misalnya, antara KPU, Bawaslu, dan DKPP, harus duduk bersama," harapnya.
Termasuk dalam penyusunan kode etik, lanjutnya, harus melibatkan ketiga unsur itu. Kode etik ini menurutnya penting agar ada standar yang jelas terkait perilaku-perilaku penyelenggara yang dianggap sebagai pelanggaran.
"Karena kalau kesalahan sekecil saja diajukan ke DKPP, gimana bisa kerja. Jika disalahkan terus, bagaimana bisa kerja," urainya.