Pemudik Roda Dua di Suramadu Naik 11 Persen
Jumat, 17 Juli 2015 – 07:41 WIB
Pada bagian lain, pelayanan jemput transaksi di jalur mobil dinilai belum perlu dilakukan. "Kami menilai sejauh ini antrean roda empat masih wajar. Belum sampai 1 kilometer," terangnya. Petugas menyediakan tiga jalur loket khusus roda empat.
Suharyono menambahkan, demi efektifnya transaksi, pengguna roda empat diminta membayar dengan uang pas. Apalagi tarif diskon 35 persen masih berlaku hingga 22 Juli mendatang. (lyn/oni)