Pemungutan Suara, AU 1, AM, 2, MA 3
Kemungkinan 2 PutaranMinggu, 23 Mei 2010 – 11:37 WIB
Pemungutan suara dimulai pukul 11.00 Wib. Ketentuan pemilihan, jika ada satu kandidat yang memperoleh suara 50 persen suara plus satu, maka dia akan langsung ditetapkan sebagai ketum Demokrat terpilih. Sementara, jika tak ada yang memperoleh suara mayoritas mutlak, maka dilakukan pemilihan putaran kedua, yang diikuti dua calon.
Sehari sebelumnya, dalam voting penentuan jadwal pemilihan ketum, opsi B yang mimilih pemilihan ketum lebih awal sebelum penyusunan AD/ART, meraih suara 375. Opsi ini disuarakan kubu Anas dan Marzuki. Sedang opsi A yang disuarakan kubu AM, hanya mendapat 130 suara. Kubu AM ini minta pemilihan ketum dilakukan setelah pembahasan AD/ART.