Pendidikan Anggota DPR Tak Jamin Dewan Membaik
Jumat, 06 Agustus 2010 – 17:08 WIB
Terakhir, Anggota Fraksi PDI-P itu juga menyesali kuatnya keinginan sejumlah Anggota DPR untuk membangun gedung baru. Menurut Trimedya, jauh akan lebih bermanfaat jika kesejahteraan anggota dewan secara objektif ditingkat. "Kalau di antara anggota dewan itu sudah bergaji antara Rp 150-200 juta, tapi masih saja melakukan tindak pidana korupsi dengan apapun caranya, lansung saja dipenjara di Nusa Kambangan," tegasnya.
Namun sementara itu, pendapat berbeda justru dikemukakan oleh Wakil Ketua DPR, Priyo Budi Santoso. Menurutnya, justru kualitas anggota DPR periode sekarang lebih bagus dari periode sebelumnya.
"Saya tidak setuju kalau dikatakan kualitas anggota sekarang lebih buruk dari periode sebelumnya. Saya kira jauh lebih baik, karena sistem Pemilu yang jauh lebih demokratis, yaitu sistem yang tidak (berdasar) nomor urut. Kalau periode lalu kan masih compang-camping dengan memakai nomor urut. Sekarang kan (dengan) suara terbanyak," ungkap Priyo.