Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penelitian di Australia: Jeruk Bagus Untuk Kesehatan Mata

Rabu, 18 Juli 2018 – 10:00 WIB
Penelitian di Australia: Jeruk Bagus Untuk Kesehatan Mata - JPNN.COM

Sudah lama beredar pepatah dalam bahasa Inggris yang mengatakan 'satu apel sehari akan membuat kita bisa menjauhi dokter'.

Sekarang peneliti mengatakan jeruk bisa juga dalam kategori buah sehat, dengan penelitian baru menunjukkan mereka yang makan jeruk teratur bisa mengurangi kemungkian terkena penyakit mata yang disebut 'macular degeneration'.

Macular degeneration adalah nama untuk sekelompok penyakit yang berhubungan dengan retina yang menyebabkan berkurangnya penglihatan dengan cepat.

Menurut Macular Disease Foundation, ini merupakan penyebab kebutaan utama di Australia dan mempengaruhi satu dari tujuh orang yang berusia di atas 50 tahun.

Penelitian yang dilakukan oleh Westmead Institute for Medical Research menganalisa pola makan 2000 warga Australia yang berusia di atas 50 tahun selama masa 15 tahun.

Para peneliti melihat pola makan dalam hubungan dengan resiko penyakit yang berhubungan dengan penglihatan.

Dari keseluruhan penelitian mengenai pola makan tersebut, konsumsi jeruk khususnya yang memberi pengaruh besar.

Ini bukan karena vitamin C

Peneliti utama proyek ini, Bamini Gopinath, yang bekerja di Universitas Sydney mengatakan mereka yang makan satu atau dua porsi jeruk setiap hari memiliki 60 persen kemungkinan lebih kecil mengalam 'mucular degeneration'.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close