Penerjun Selandia Baru Terjun Sebelum Pesawat Jatuh ke Danau Taupo
Tiga belas orang di Selandia Baru yang berada di satu pesawat untuk melakukan terjun payung berhasil menyelamatkan diri terjun, sebelum pesawat yang mereka tumpangi jatuh ke dalam Danau Taupo.
Direktur Skydive Taupo, Roy Clement mengatakan pesawat itu, sedang membawa para penerjun yang akan melakukan terjun tandem di atas Danau Taupo di kawasan Pulau Utara Selandia Baru, dan mengalami masalah mesin tidak lama tinggal landas.
"Semua penerjun termasuk pilot berhasil keluar dari pesawat dan mendarat dengan selamat." kata Clements.
Di darat, petugas kesehatan sudah melakukan pengecekan kesehatan terhadap ketiga belas penerjun tersebut.
Seorang wanita yang menyaksikan insiden tersebut mengatakan kepada TVNZ One News bahwa di darat, beberapa orang yang memiliki perahu di sekitar danau tersebut berhasil menyelamatkan para penerjun yang jatuh ke dalam danau beberapa menit setelah kejadian.
"Orang-orang dengan cepat menolong, bahkan mereka yang berada di rumah di pinggir danau menggunakan perahu yang diparkir di darat." katanya.
Juru bicara Otoritas Penerbangan Sipil Selandia Baru Mike Richards mengatakan adalah mukjizat bahwa tidak seorang pun tewas dalam insiden ini, dan penyelidikan sekarang sedang dilakukan.