Pengacara Tersangka Desak KPK Ungkap Penyuap
Selasa, 01 Februari 2011 – 15:35 WIB
JAKARTA - Sirra Prayuna, salah seorang pengacara kasus suap traveler cheque (TC) pemilihan Deputi Gubernur Senior (DGS) BI enggan menyebut nama penyuap anggota DPR. “Intinya yang Kita inginkan agar KPK segera mengungkap dan menangkap pihak pemberi suap,” ujarnya di KPK, Selasa (1/2) siang, sebelum mendampingi mantan politisi DPR periode 1999-2004 dari PDI Perjuangan, Budiningsih yang diperiksa sebagai tersangka. Berulangkali ditegaskan Sirra bahwa pengungkapan penyuap penting dilakukan KPK, sebagai penguatan atas proses hukum yang sedang berjalan saat ini terhadap 19 orang mantan wakil rakyat priode 1999-2004 yang sudah ditetapkan tersangka dan ditahan. “Kalau penyuapnya tidak ditemukan, bagaimana bisa kasus ini dikategorikan suap,” tukasnya.
Selain itu, ungkap Sirra, penjelasan duduk persoalan penerimaan uang dalam bentuk lembaran cek yang nilaianya puluhan miliar rupiah juga menjadi titik terang motif dari penerimaan uang tersebut oleh kliennya. “Sampai saat ini sebagaimana dijelasnya klien Kami, mereka tidak pernah menerima dana untuk pemilihan Deputi Gubernur Senior sebagaimana yang ditudingkan,” paparnya meyakinkan.
Supaya tidak bias dalam proses hukum selanjutnya, imbuh Sirra, tidak bisa tidak KPK mesti bekerja keras untuk mengungkap pelaku suap kasus TC. Sebab kalau idak demikian, tandasnya, maka penetapan tersangka dan penahanan yang dilakukan saat ini menjadi tidak kuat alasan hukumnya. “Kita akan persoalkan permasalahan tersebut,” tegasnya lagi.
JAKARTA - Sirra Prayuna, salah seorang pengacara kasus suap traveler cheque (TC) pemilihan Deputi Gubernur Senior (DGS) BI enggan menyebut nama penyuap
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Program Upland Kementan Diharapkan Bisa Perkuat Ketahanan Pangan
Minggu, 24 November 2024 – 15:53 WIB - Humaniora
Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar, Yayan: Hadiahnya Luar Biasa, ya
Minggu, 24 November 2024 – 15:52 WIB - Hukum
Pak Gubernur Ini Menjadi Salah Satu yang Diamankan KPK, Kasusnya Diduga Pungutan Pilkada
Minggu, 24 November 2024 – 15:15 WIB - Nasional
Warga Diimbau Waspada, Gunung Lewotobi Kembali Erupsi
Minggu, 24 November 2024 – 14:53 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Periksa Cagub Bengkulu Menjelang Masa Tenang, KPK Disebut Terima Orderan
Minggu, 24 November 2024 – 12:35 WIB - Bulutangkis
Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
Minggu, 24 November 2024 – 16:17 WIB - Bulutangkis
Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
Minggu, 24 November 2024 – 14:32 WIB - Jabar Terkini
BPBD: 2.014 Rumah Terendam, 12.250 Kepala Keluarga Terdampak Banjir di Kabupaten Bandung
Minggu, 24 November 2024 – 14:30 WIB - Politik
Hasto Mendengar Informasi Bakal Dijadikan Tersangka di Kasus Absurd
Minggu, 24 November 2024 – 13:37 WIB