Pengamat Ini Sebut Jokowi Jadi Presiden karena Survei
Tjipta lantas mencontohkan sejumlah nama seperti Menteri Perdagangan Rahmat Gobel dan Menteri Pertanian Amran Sulaiman yang tidak memberi kepastian harga beras lebih stabil. Nama lain yang disasar Tjipta adalah Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno yang dianggap tidak mampu menjaga sikap dalam memberi pernyataan-pernyataan di hadapan publik.
Selain itu, kata Tjipta, Menteri BUMN Rini Soemarno juga lebih sibuk membagi-bagikan posisi ke orang-orang dekat Jokowi dibanding menunjukkan kerja nyata. Karenanya, Tjipta menyarankan Jokowi berani merombak kabinet.
"Sekarang Jokowi berani enggak me-reshuffle menteri-menteri yang seperti itu? Banyak menterinya yang ngawur, dibutuhkan ketegasan Jokowi untuk menunjukkan kepemimpinannya," tandas Tjipta.(flo/jpnn)