Pengamat: Newmont Abaikan Putusan Arbitrase
Kamis, 21 Juli 2011 – 00:04 WIB
Ketiga, dalam laporan tahunan NNT 2010 kepada Komisi Bursa efek Amerika terungkap NNT telah memberikan dana segar ke IMI agar dapat membeli 2,2 persen saham milik PI. "Atas dasar perjanjian tersebut maka sebagai imbalan NNT memperoleh jaminan hak voting dan komitmen dari PI dan IMI dalam mendukung kepentingan NNT," tukasnya.
Fakta ini menjadikan mimpi buruk bagi Indonesia untuk mendapat 51 persen saham NNT. Bahwa di atas kertas saat ini Indonesia menguasai 44 persen saham, itu benar. Tapi dalam kenyataan sesungguhnya hanya 24 persen saham yang dibeli dari PT Daerah Maju Bersaing. "20 persennya lagi dikuasai oleh PT PI yang juga di bawah kendali Newmont," tegasnya.
Karena telah terjadinya kongkalingkong divestasi saham Newmont, Wicaksono menyarankan agar Indonesia mempercepat proses divestasi PT NNT sesuai dengan kontrak karya yang telah disepakati.