Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pengamat Puji Gagasan Visioner Arinal untuk Wujudkan Kedaulatan Pangan di Provinsi Lampung

Selasa, 01 Oktober 2024 – 18:07 WIB
Pengamat Puji Gagasan Visioner Arinal untuk Wujudkan Kedaulatan Pangan di Provinsi Lampung - JPNN.COM
Arinal Djunaidi. Foto: Dok. JPNN.com

“Memang masalah pangan saat ini menjadi hal yang krusial bagi Indonesia. Banyak lahan-lahan pangan seperti sawah dan perkebunan yang berubah menjadi lahan untuk komoditas non-pangan, misalnya sawit,” ujar Eko.

Dia juga menegaskan siapa pun yang terpilih menjadi Gubernur Lampung harus mendukung penuh visi ketahanan dan kemandirian pangan nasional.

“Oleh karena itu, siapa pun yang menjadi gubernur memang harus mendukung visi ketahanan dan kemandirian pangan nasional,” ucapnya.

Menurutnya, dukungan dari pemerintah daerah sangat penting untuk memastikan ketahanan pangan yang berkelanjutan.

Selain itu, Eko menyarankan perlunya analisis mendalam terkait kebutuhan dan ketersediaan lahan untuk pertanian pangan di wilayah-wilayah tertentu di Lampung, khususnya Lampung Timur.

“Perlu ada analisis kebutuhan dan ketersediaan lahan untuk pertanian tanaman pangan di Lampung Timur,” ungkapnya.

Hal ini dianggap sebagai langkah awal untuk memastikan pengelolaan lahan yang tepat guna dan berkelanjutan. Lebih lanjut, Eko menggarisbawahi pentingnya kolaborasi antara pemerintah, pengusaha, dan petani dalam mewujudkan visi kedaulatan pangan.

“Selain hal di atas, perlu ada komitmen kuat dari pemerintah dengan membangun kolaborasi antara pihak-pihak terkait seperti pengusaha dan petani,” paparnya.

Cagub Lampung Arinal Djunaidi menyatakan Provinsi Lampung siap berkolaborasi dengan pemerintah pusat untuk mendukung kebijakan ketahanan dan kedaulatan pangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA