Pengesahan RUU MA Tanpa Hambatan
Usia Pensiun Hakim Agung Tetap 70 Tahun, BPK Audit Biaya PerkaraKamis, 18 Desember 2008 – 22:51 WIB
Sebelum Ketua DPR mengetokkan palu sebagai tanda disetujuinya RUU MA menjadi UU, masing-masing fraksi diberi kesempatan menyampaikan pendapat akhir. Menurut juru bicara Fraksi PPP, Ahmad Kurdi Mukri, fraksinya tetap menyoroti persoalan krusial tentang usia pensiun hakim agung. "PPP berpendapat usia pensiun adalah 67 tahun yang bisa diperpanjang," ujarnya.
Kurdi menambahkan, pertimbangan usia pensiun 67 yang dapat diperpanjang itu adalah dengan memperhatikan jenjang pensiun hakim di Pengadilan Negeri (52 tahun) dan Pengadilan Tinggi 65 tahun. "Sehingga layak jika usia pensiun hakim agung 67 tahun. Ini sekaligus memberi kesempatan lebih luas pada hakim karir. Usia 67 juga disamakan dengan hakim konstitusi," sambungnya.