Pengguna Jasa Dapat Apa dari Program CVC Bea Cukai? Oh, Ternyata Ini
jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai di berbagai daerah kembali melaksanakan kegiatan Customs Visit Customers (CVC).
Salah satu kegiatan yang merupakan langkah nyata Bea Cukai dalam menjalankan peran industrial assistance dan trade facilitator.
Kepala Subdirektorat Hubungan Masyarakat dan Penyuluhan Hatta Wardhana menyatakan, CVC menjadi salah satu bagian dari program penguatan reformasi kepabeanan dan cukai (PRKC).
"Lewat CVC, Bea Cukai berupaya mendorong peningkatan kerja sama dengan para pengguna jasa,” ungkapnya.
Sebagai salah satu kantor pengawasan di Sumatera Utara, Bea Cukai Belawan melaksanakan CVC ke PT Deli Jaya Abadi.
PT ini bergerak di bidang pengurusan jasa kepabeanan (PPJK) yang volume kegiatannya cukup besar di wilayah Pelabuhan Belawan.
Atas kontribusinya ini, perusahaan telah mendapat anugerah sebagai salah satu perusahaan dengan kategori PPJK terbaik. Kunjungan serupa dilakukan ke PT Indo Pratama Mandiri.
Bea Cukai Bengkalis melakukan kunjungan ke tambak udang milik CV Bina Usaha.