Pengumuman Pascasanggah PPPK Guru 2022 hingga Pukul 20.00 WIB belum Muncul, Molor Lagi?
jpnn.com - JAKARTA - Para guru honorer deg-degan menunggu pengumuman pascasanggah PPPK 2022. Mereka bahkan sudah menunggu sejak dini hari tadi. Namun, hingga Minggu (9/4) pukul 20.00 WIB, pengumuman itu belum muncul juga.
“Banyak yang melek menunggu pengumuman pascasanggah PPPK guru 2022 sejak dini hari sampai malam ini," kata Nuriah S.Pd., pengurus pusat forum Guru Lulus Passing Grade Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (GLPGPPPK) kepada JPNN.com, Minggu (9/4).
Dia mengungkapkan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bogor malah sudah menyiapkan konsep pengumuman. Intinya, pemda sudah siap dan tinggal menunggu pengumuman dari pemerintah pusat. Sayangnya, lanjut dia, hingga pukul 20.00 WIB, belum ada tanda-tanda pengumuman.
Bu Nuri, sapaan akrab Nuriah, bahkan tidak bosan-bosannya membuka dua portal penting, yaitu https://gurupppk.kemdikbud.go.id/ dan sscasn.bkn.go.id untuk perkembangan terbaru.
"Sampai malam ini belum ada perkembangan apa-apa, masih tetap sama, baik jadwal seleksi PPPK guru 2022. Apakah molor lagi ya?” tanya dia.
Di portal https://gurupppk.kemdikbud.go.id malah posisinya pengumuman hasil seleksi.
Meski begitu, Bu Nuri mengaku tetap bersabar menunggu pengumuman, apalagi 10 April mereka mulai melakukan tahap pengurusan dokumen untuk pengisian daftar riwayat hidup (DRH) dan penetapan NIP PPPK.
Sebelumnya, pada Sabtu (8/4), Badan Kepegawaian Negara (BKN) sebagai ketua panitia seleksi calon aparatur sipil negara (SSCASN) 2022 menyampaikan info terkini soal hasil pengumuman pascasanggah PPPK guru.