Pengunjung Membludak, Listrik di Pulau Tidung Padam
Sabtu, 30 Maret 2013 – 16:12 WIB
JAKARTA - Pulau Tidung masih menjadi salah satu tujuan objek wisata favorit warga Ibu Kota Jakarta. Buktinya saat liburan panjang kali ini, pulau yang berada di Kepulauan Seribu itu dikunjungi ribuan wisatawan. Bahkan saking penuhnya, pasokan listrik pun bermasalah. Bahkan terjadi pemadaman listrik yang cukup lama. Menurut Iyan, salah satu pemilik agen jasa liburan Semak Belukar, padamnya listrik terjadi karena pemakaian listrik yang terlalu banyak diwaktu yang bersamaan. Sehingga mengakibatkan pasokan listrik tidak terkendali.
Bahkan listrik di Pulau Tidung padam hampir seharian. "Gardu listrik sebagian jebol, karena over pemakaian listrik. Jadi dari magrib kemarin sampai siang ini masih mati lampu," ujar Iyan pada JPNN dari lokasi Pulau Tidung, Jakarta, Sabtu (30/3).
Untuk itu agar pengunjung tidak merasa kecewa, para agen jasa liburan di sana menyiasatinya dengan menggunakan generator set (genset). "Ya terpaksa pakai genset, menunggu sampai listrik nyala," tuturnya.
JAKARTA - Pulau Tidung masih menjadi salah satu tujuan objek wisata favorit warga Ibu Kota Jakarta. Buktinya saat liburan panjang kali ini, pulau
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Citilink Indonesia Terbangi Kendari
Sabtu, 17 Juni 2017 – 04:16 WIB - Bisnis
Lion dan Batik Air Tambah Rute Baru
Rabu, 07 Juni 2017 – 14:15 WIB - Bisnis
Juni 2017, Citilink Buka Rute Jakarta-Kendari
Selasa, 30 Mei 2017 – 14:25 WIB - Bisnis
Lion Air Siapkan Rute Bandung-Pekanbaru
Jumat, 26 Mei 2017 – 16:16 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Heboh Insiden Carok Pendukung Cabup, Brimob Hingga Marinir Dikerahkan ke Sampang
Selasa, 26 November 2024 – 06:19 WIB - Sepak Bola
Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
Selasa, 26 November 2024 – 05:17 WIB - Liga Indonesia
Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
Selasa, 26 November 2024 – 05:47 WIB - Destinasi
Cek Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Selasa (26/11), Lengkap!
Selasa, 26 November 2024 – 05:37 WIB - Humaniora
Prediksi Cuaca BMKG, Seluruh Jakarta Diguyur Hujan Siang Ini
Selasa, 26 November 2024 – 06:09 WIB