Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pengusaha Properti Harapkan Berkah Idulfitri

Senin, 26 Juni 2017 – 07:48 WIB
Pengusaha Properti Harapkan Berkah Idulfitri - JPNN.COM
Ilustrasi penjualan properti. Foto: Kaltim Post/JPNN

"Ini sudah menjadi tren (THR untuk DP pembelian rumah). Mereka sudah berpikir menginvestasikan uangnya untuk hal yang sifatnya permanen yaitu rumah. Memang kami berharap, penjualan rumah meningkat," paparnya.

Dia menambahkan, pengembang rumah komersial tetap menyiapkan beberapa promo dan diskon menarik selama bulan-bulan perayaan umat Islam ini.

Di sisi lain, Manager Marketing Development Balikpapan Regency Bonita mengatakan, momen Lebaran ini memang menjadi peluang emas untuk bisnis properti meningkatkan penjualan.

“Kami sendiri baru-baru ini mulai memasarkan cluster terbaru kami, Greencast. Cluster ini termasuk hunian premium kami. Tentu, momen Lebaran nanti, bisa kami manfaatkan untuk menjual hunian baru kami,” ujarnya.

Dua tahun ke belakang, penjualan rumah Balikpapan Regency didominasi harga rumah Rp 300 jutaan.

“Sekarang sudah mulai pergeseran, Rp 500 juta ke atas,” pungkasnya. (aji/rsh/k18)

Para pengusaha properti berharap berkah Idulfitri untuk menggenjot penjualan.

Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News