Penjualan Mobil Merosot, GM Jualan Sepeda Listrik
jpnn.com - Melihat penjualan mobil yang kurang bergairah, membuat General Motors (GM) harus berpindah haluan dengan meluncurkan sepeda listrik yang diberi nama Ariv.
Hadirnya Ariv, merupakan langkah GM untuk memperluas portofolio dan diharapkan dapat melindungi dari ketidakpastian pasar yang terus berubah.
Kabarnya, GM akan mendapatkan persaingan dari berbagai produsen mobil lain yang bermain di sepeda listrik, sebut saja Ford telah memproduksi sepeda listrik, moped dan skuter listrik untuk merubah perilaku bertransportasi masyarakat.
Baca juga: General Motors Putuskan Tutup 5 Pabrik Mobil di Amerika
Sepertinya selaras juga dengan langkah Harley Davidson yang menghadirkan dua konsep sepeda listrik.
"Saya pikir GM dan Ford sama-sama mulai mencoba membuat transportasi nontradisional karena penjualan kendaraan mereka secara keseluruhan telah menurun," kata analis CFRA Garrett Nelson seperti dilansir CNBC, Minggu (17/2).
Baca juga: GM Percayakan Tuah Cadillac di Mobil Listrik Mewah
GM jualan sepeda listrik Ariv di beberapa negara Eropa seperti Jerman, Belgia dan Belanda. GM memasarkan 2 model Ariv : Meld e-bike Kompak dan Merge e-bike lipat.