Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penularan Virus Corona Bisa Melalui Asap Rokok?

Selasa, 14 April 2020 – 14:32 WIB
Penularan Virus Corona Bisa Melalui Asap Rokok? - JPNN.COM
Ketua Umum PB IDI dr Daeng M. Faqih. Foto: ANTARA/Muhammad Zulfikar

jpnn.com, JAKARTA - Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) menyatakan belum ada penelitian secara spesifik yang membuktikan bahwa penularan virus Corona baru (COVID-19) dapat terjadi melalui perantara asap rokok yang diembuskan oleh orang terinfeksi virus tersebut.

"Penularan itu melalui droplet, lalu apakah dengan asap rokok tadi bisa menularkan? Belum ada penelitian," kata Ketua Umum PB IDI dr Daeng M. Faqih di Jakarta, Selasa (14/4).

Namun, kata dia, karena asap rokok tersebut masuk ke dalam saluran pernapasan atau tenggorokan, maka dikhawatirkan berpotensi menularkan kepada orang lain.

Meskipun hingga kini belum ada penelitian membuktikan bahwa asap rokok yang diembuskan oleh penderita COVID-19 itu mengandung virus, katanya, tetapi hal tersebut sangat dikhawatirkan.

Oleh sebab itu, kata dia, masyarakat diminta lebih berhati-hati.

"Karena menghisap rokok itu sampai ke dalam tenggorokan, sangat dikhawatirkan asap yang dikeluarkan mengandung virus," kata dia.

Jika penderita COVID-19 merokok lalu mengeluarkan droplet atau percikan air liur, bersin, dan batuk, katanya, hal itu bisa menularkan virus kepada orang sekitarnya.

"Kalau sudah sifatnya percikan maka itu bisa menulari," ujarnya.

IDI menyatakan belum ada penelitian secara spesifik yang membuktikan bahwa penularan virus Corona dapat terjadi melalui perantara asap rokok yang diembuskan oleh orang terinfeksi virus tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Bisnis

    RUPST 2024, Sampoerna Sambut Presiden Direktur Baru

    Jumat, 26 April 2024 – 18:11 WIB
    RUPST 2024, Sampoerna Sambut Presiden Direktur Baru - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Jaga Hati

    Rabu, 24 April 2024 – 07:07 WIB
    Jaga Hati - JPNN.com
  • Bisnis

    HKN 2024, Pakta Konsumen Dorong Masyarakat dapat Edukasi Risiko Produk

    Minggu, 21 April 2024 – 06:43 WIB
    HKN 2024, Pakta Konsumen Dorong Masyarakat dapat Edukasi Risiko Produk - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Zeni

    Sabtu, 13 April 2024 – 08:46 WIB
    Zeni - JPNN.com
X Close