Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penunggang Jupiter Tewas Disambar KA

Minggu, 05 April 2015 – 00:48 WIB
Penunggang Jupiter Tewas Disambar KA - JPNN.COM

jpnn.com - SEMARANG - Agus Rusdiono (35) tewas tertabrak kereta api yang melintas di Jalan Stasiun Jrakah, Kelurahan Jrakah, Tugu Semarang, Jumat (3/4) siang sekitar pukul 13.00. Kejadian tersebut bermula saat karyawan dari PT Indonesia Nanya Indah (Innan) Plastics Corporation Semarang itu melintas di lokasi menggunakan sepeda motor Yamaha Jupiter H 5137 VY.

Sebelum tertabrak kereta yang melaju kencang dari arah barat, korban sempat berhenti sebelum perlintasan. Saat itu, ada satu KA yang melintas dari arah timur menuju barat. Bahkan korban menunggu sampai gerbong terakhir KA itu selesai melintas di rel sebelah Utara.

"Waktu kereta pertama lewat, korban berhenti dan menunggu. Setelah gerbong terakhir korban langsung menjalankan motor. Ternyata ada satu kereta lagi melintas dari arah barat di rel sebelah selatan," ujar Hasan Idrus (28), warga sekitar, saat dimintai keterangan oleh petugas kepolisian.

Diduga korban tidak mengetahui ada satu kereta lagi melintas. Kontan saja korban yang sudah melewati rel sebelah utara langsung tersambar kereta dari arah barat itu. Tak pelak korban langsung terpental bersama sepeda motornya hingga membentur besi pembatas di tepi lintasan. Setelah itu tubuh korban terpental sekira 25 meter, sedangkan sepeda motor terpental 10 meter.

"Suaranya keras. Lalu warga berdatangan ke lokasi mengecek korban, ternyata sudah meninggal. Saya juga tidak lihat langsung saat kereta menabrak motor korban," ungkapnya.

Sementara saksi lain, Sugono, mengatakan korban baru saja pulang dari tempat kerja dan menunaikan salat Jumat.

"Kejadiannya pas setelah sholat Jumat. Tidak ada yang tahu pasti," ujar warga asal Grobogan yang juga petugas keamanan di Perumahan Graha Padma.

Informasi dari warga sekitar, sejak rel ganda dioperasikan perlintasan tanpa palang pintu itu menjadi sangat berbahaya bagi warga sekitar. Berulangkali kejadian serupa hampir terjadi, tapi tidak sampai menelan korban jiwa.

SEMARANG - Agus Rusdiono (35) tewas tertabrak kereta api yang melintas di Jalan Stasiun Jrakah, Kelurahan Jrakah, Tugu Semarang, Jumat (3/4) siang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close