Penyedot BBM Subsidi Terus Beraksi
Selasa, 06 Maret 2012 – 13:46 WIB
BALIKPAPAN--Jajaran Kepolisian Polsek Balikpapan Utara kembali berhasil mengungkap kejahatan penyelewengan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar di Kota Minyak. Pada Senin (5/3), dua pelaku penggelapan solar, Ahmad dan Syarifuddin dibekuk saat beraksi di kawasan di Jl. Tumaritis RT 42, Balikpapan Utara. Kedua pelaku saat ini telah mendekam di sel tahanan Mapolsek Utara. “Sudah kita tetapkan sebagai tersangka,” terang Kapolres Balikpapan AKBP Sabar Supriyono melalui Kapolsek Balikpapan Utara Kompol Putu Rideng saat dikonfirmasi Balikpapan Pos (Group JPNN).
Tak berbeda dengan pelaku penyelewengan solar lainnya, aksi kedua tersangka terendus petugas saat tengah menyedot solar melalui mobil truk dari perusahaan mereka bekerja. “Hasil penyelidikan dan kami telusuri, kami menangkap basah pelaku saat beraksi,” urai Putu Rideng.
Cara mereka sederhana, sambung dia, yakni menggunakan selang berukuran 1,5 meter Ahmad dan Syarifuddin menyedot solar dan mengisinya kebeberapa jerikan yang telah disiapkan. Petugas yang mengamati gerak-gerik mencurigakan keduanya langsung mendekat. Tanpa bisa mengelak lagi, Ahmad dan Syarifuddin langsung dibekuk saat asik menunggu duduk dibawah truk.”Kita gerebek dan barang bukti yang ada di tempat kejadian perkara (TKP) sudah cukup menjerat keduanya,” beber kapolsek.
BALIKPAPAN--Jajaran Kepolisian Polsek Balikpapan Utara kembali berhasil mengungkap kejahatan penyelewengan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar di
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Daerah
Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
Senin, 25 November 2024 – 13:24 WIB - Daerah
Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
Senin, 25 November 2024 – 10:58 WIB - Daerah
Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
Senin, 25 November 2024 – 07:40 WIB - Daerah
Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
Senin, 25 November 2024 – 04:00 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pendidikan
Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen
Senin, 25 November 2024 – 14:54 WIB - Sepak Bola
Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
Senin, 25 November 2024 – 17:45 WIB - Humaniora
Supriyani Divonis Bebas, PGRI: Kado Hari Guru Nasional
Senin, 25 November 2024 – 15:42 WIB - Jateng Terkini
Pelajar SMK di Semarang Tewas Ditembak Oknum Polisi, Apa yang Sebenarnya Terjadi?
Senin, 25 November 2024 – 19:33 WIB - Sepak Bola
Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
Senin, 25 November 2024 – 14:48 WIB