Perbankan Dinilai Main Aman Dalam Penyaluran Kredit
Alasannya, perbankan belum efektif menjalankan perannya sebagai penggerak likuiditas.
”Sehingga kinerja perbankan Indonesia belum terlalu berdampak terhadap perekonomian,” urainya.
Di kawasan Asia Tenggara, sambung Engle, risiko sistemik terbesar dihadapi perbankan di Singapura.
Setelah itu, perbankan Malaysia, Vietnam, Thailand, baru Indonesia.
Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman Hadad menilai, perbankan di Indonesia menghindari sektor-sektor tertentu yang tingkat ketidakpastiannya tinggi.
Karena itu, perbankan cenderung memilih meminjamkan dana ke pegawai karena pengembaliannya dapat dilakukan dengan potong gaji.
”Di sisi lain, justru tidak menjadikan kinerja perbankan dalam negeri optimal,” imbuhnya.
Untuk memacu peran perbankan dalam menggerakkan perekonomian, pemerintah tahun ini akan mengucurkan kredit usaha rakyat di sektor yang lebih produktif.