Percepat Pembangunan Desa, Kemendes PDTT dan UINSU Medan Jalin Kerja Sama
UINSU Medan juga dapat melaksanakan program Rekognisi Pembelaran Lampau Desa (RPL Desa) untuk memfasilitasi aparatur desa menempuh pendidikan tinggi seperti yang telah dilakukan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dan Universitas Negeri Surabaya (Unesa).
“Mudah-mudahan program ini juga bisa kita kerja samakan dengan UINSU Medan yang itu di-support oleh pemerintah atau CSR yang ada di Sumatera Utara untuk sama-sama bergandengan tangan untuk berbuat,” harap Luthfiah.
Penandatangan kerja sama dihadiri Dirjen Pembangunan Desa dan Perdesaan Sugito, Kepala Biro Hubungan Masyarkat Erlin Chaerlinatun, dan Kepala Balai PPMD Pekanbaru Hendrik Halomoan Simatupang.
Penandatangan MoU disaksikan langsung civitas akademika dan ribuan wisudawan di Gedung Serbaguna milik Pemprov Sumatera Utara. (mrk/jpnn)