Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Perenang Yogyakarta Raih Emas di Kompetisi Renang Indah di Perth

Senin, 07 September 2015 – 08:51 WIB
Perenang Yogyakarta Raih Emas di Kompetisi Renang Indah di Perth - JPNN.COM

Dua perenang muda asal Yogyakarta, Nabilah Umarella dan Maharani Sekar Langit mencatat prestasi mengesankan mendapatkan dua medali emas di kejuaraan renang indah di Perth (Australia Barat) baru-baru ini. Mereka datang ke Australia dengan biaya sendiri.

Renang Indah adalah salah satu cabang akuatik yang memadukan teknik renang, musik dan keseragaman gerak.

Perenang Yogyakarta Raih Emas di Kompetisi Renang Indah di Perth
Sekar dan Lala dengan medali yang mereka peroleh di Perth.
Lala dan Sekar mewakili Indonesia di kejuaraaan renang indah dalam kompetisi Kejuaraan Renang Indah Antar-Negara Persemakmuran (Commonwealth Festival of Synchronised Swimming ) yang diikuti oleh 10 negara pada hari Kamis, 3 September 2015 di Perth, Australia Barat.

Indonesia adalah satu-satunya negara non-persemakmuran yang diundang dalam kejuaraan ini.

Khusus untuk kejuaraan ini, Lala dan Sekar dilatih oleh Bethany Burton, pelatih renang indah asal USA.

Lala dan Sekar sukses meraih total dua mendali emas dan satu medali perunggu.

Emas pertama diraih pada Kamis (3/9/2015) untuk kategori renang indah duet kategori umur dibawah 12 tahun.

Ini adalah duet Lala dan Sekar yang kedua kalinya yang membuahkan medali emas. Sebelumnya mereka berdua juga mendapatkan mendali emas untuk nomor duet di kejuaraan Yogya Open pada bulan Agustus lalu.

Dua perenang muda asal Yogyakarta, Nabilah Umarella dan Maharani Sekar Langit mencatat prestasi mengesankan mendapatkan dua medali emas di kejuaraan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close