Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Peringati Haornas 2024, MIND ID Konsisten Mendukung Kebangkitan Olahraga di Indonesia

Rabu, 11 September 2024 – 17:56 WIB
Peringati Haornas 2024, MIND ID Konsisten Mendukung Kebangkitan Olahraga di Indonesia - JPNN.COM
MIND ID konsisten melanjutkan program pembinaan olahraga atletik di Indonesia dengan tujuan mempromosikan gaya hidup sehat, serta mendorong generasi muda untuk terus berprestasi di kancah nasional maupun internasional. Foto: Dokumentasi MIND ID

Atlet Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri binaan PB PASI juga telah tampil di Olimpiade Paris 2024 mewakili Indonesia cabang olahraga atletik nomor Men's 100 meter.

Dalam momentum Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, atlet-atlet binaan PB PASI bertanding mewakili daerah asalnya masing-masing.

Heri menyebutkan dukungan Grup MIND juga telah berjalan pada cabang olahraga kebanggaan, yakni sepak bola.

Seluruh anggota Grup MIND konsisten dalam dukungan penuh pada kegiatan sepak bola usia dini di daerah operasional masing-masing.

Bahkan, PT Freeport Indonesia menjadi sponsor utama Timnas Indonesia, sedangkan INALUM menjadi salah satu sponsor PSMS Medan dan Bukit Asam menjadi sponsor Sriwijaya FC.

Melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL), TIMAH telah membantu penyediaan sarana dan prasarana olahraga masyarakat di sekitar tambang.

Selain itu, perseroan juga mendukung berbagai pertandingan olahraga yang dilaksanakan masyarakat.

BUKIT ASAM telah melakukan pembangunan stadion olahraga di 10 Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi Sumsel, pembangunan GOR Takraw dan Kolam Renang di Kabupaten Muara Enim, dan proaktif berpartisipasi dalam rangka mendukung Gerakan Sejuta Bola pada Program Pemerintah Sumsel.

MIND ID bersama anggota grup terus konsisten menjalankan program untuk mendukung pengembangan olahraga di Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close