Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Peringati Hari Air Dunia 2021, Kementerian PUPR Hijaukan Area Infrastruktur di Seluruh Indonesia

Selasa, 23 Maret 2021 – 13:45 WIB
Peringati Hari Air Dunia 2021, Kementerian PUPR Hijaukan Area Infrastruktur di Seluruh Indonesia - JPNN.COM
Puncak peringatan Hari Air Dunia 2021 dipusatkan di Bendungan Sindangheula, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, pada Senin (22/3). Foto dok Kementerian PUPR

Sementara Staf Ahli Menteri PUPR (SAMPU) Bidang Sosial Budaya dan Peran Masyarakat Sudirman dalam laporannya mengatakan, Kementerian PUPR berkomitmen ikut serta mengkonservasi sumber daya air, antara lain melalui gerakan penanaman pohon di semua infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR, baik itu infrastruktur sumber daya air, bina marga, cipta karya, dan perumahan.

Jumlah pohon yang ditanam sebanyak 66.625 bibit dari berbagai jenis dengan tinggi minimal 1 meter.

Pertumbuhan pohon-pohon tersebut nantinya akan dipantau melalui suatu sistem teknologi informasi, yang dinamakan Sistem Pemantauan Tanaman Bermutu (SITAMU).

Hari Air Dunia atau World Water Day merupakan hari peringatan untuk menyadarkan masyarakat di dunia akan pentingnya sumber air yang berkelanjutan.

Hari Air Sedunia diperingati setiap 22 Maret sejak disepakati pada sidang umum PBB ke-47 di Rio De Janeiro Brasil 22 Desember 1992.(chi/jpnn)


kegiatan peringatan Hari Air Dunia ke-29 pada 2021 ini mengusung tema nasional 'Mengelola Air, Menjaga Kehidupan'.

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close