Persebaya vs Persib, Aji Santoso Bicara Mentalitas Pemain
jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Persebaya Aji Santoso menegaskan timnya sudah siap untuk menghadapi Persib Bandung dalam laga Grup C Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (17/6) malam.
Dia menegaskan, tak khawatir dengan tekanan dari pendukung tuan rumah, Bobotoh, di turnamen pramusim Liga 1 2022/2023 tersebut.
Menurut Aji, kondisi persaingan di Grup C masih ketat. Belum ada yang dominan. Karena itu, menilai laga melawan Persib bakal berjalan seru karena kedua tim masih punay peluang yang sama.
"Saya senang nanti melawan Persib ditonton banyak penonton, ini menjadi semangat tersendiri bagi kami untuk menyuguhkan permainan yang enak ditonton," katanya.
Bagi Aji, bermain di hadapan belasan ribu Bobotoh yang bakal memadati Stadion GBLA bakal menjadi keuntungan bagi pemain-pemainnya. Mentalitas pemain Persebaya yang banyak dihuni pemain muda bakal benar-benar diuji.
"Persib, yang kami tahu materi pemainnya mewah musim ini. Namun, ini justru saya ingin mencoba bagaimana tim kami bertemu tim yang bagus, saya ingin lihat bagaimana mental pemain sebelum kompetisi," terangnya.
Menurut Aji, ajang Piala Presiden 2022 ini hanyalah turnamen pramusim. Karena itu, tujuan utama timnya ialah untuk meraih hasil maksimal di kompetisi Liga 1 2022/2023.