Persebaya vs Persipura Imbang, Alfredo Vera: Kami tak Takut
jpnn.com, SURABAYA - Persebaya berada di posisi 11 klasemen sementara Liga 1 2018 setelah bermain imbang 1-1 melawan Persipura Jayapura Selasa (29/5) malam di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.
Itulah hat-trick seri Persebaya dalam tiga laga terakhir. Sebelumnya, mereka bermain imbang 2-2 kontra Borneo FC (11/5). Kemudian kembali meraih hasil seri kala bersua Madura United (22/5) dengan skor identik, 2-2.
Hasil ini membuat Persebaya tertahan di papan tengah klasemen. Green Force berada di posisi 11 dengan koleksi 14 poin dari 10 laga.
"Kompetisi memang sangat sulit, apalagi kami baru saja promosi dari Liga 2. Tapi kami sudah berusaha maksimal," ungkap pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera dalam jumpa pers setelah pertandingan.
Apalagi, Persipura dianggap bukan lawan sembarangan. "Mereka (Persipura) punya pengalaman di kompetisi ini. Punya sedikit kesempatan saja, mereka bisa memanfaatkan dengan bagus," tambahnya.
Meski kembali gagal meraih kemenangan Alfredo tak risau. "Kami tak takut. Perjalanan masih panjang," tegasnya.
Dalam laga semalam, Persebaya tertinggal lebih dulu lewat gol Hilton Moreira pada menit 60. Tapi, lima menit berselang, mantan penggawa Persipura Fandry Imbiri mampu menyamakan kedudukan.
Tak hanya Fandry mantan penggawa Persipura yang diturunkan. Total, ada lima mantan pemain Mutiara Hitam—julukan Persipura—yang turun membela Persebaya. Selain Fandry, ada Osvaldo Haay, Riky Kayame, Ruben Sanadi, dan Ferinando Pahabol.