Persiapan Defile dan Parade TNI AU Sudah Mantap, Ini Buktinya
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Asisten Personel Kepala Staf Angkatan Udara (Waaspers KSAU), Marsekal Pertama TNI Choirul Arifin, S.E, M.M memeriksa kesiapan Pasukan TNI AU yang akan menjadi peserta Upacara HUT ke-70 TNI tahun 2015.
Apel khusus pemeriksaan kesiapan pasukan TNI AU ini berlangsung di Taxi Way Echo Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (25/9).
Pada kesempatan itu, Marsma TNI Choirul Arifin meminta seluruh prajurit dan PNS TNI AU yang terlibat dalam parade dan defile upacara peringatan HUT ke-70 TNI agar menunjukkan penampilan terbaiknya.
“Tunjukkan penampilan terbaik kalian dengan tetap menjaga nilai-nilai keprajuritan,” tegas Choirul Arifin.
Ia juga meminta prajurit TNI AU agar mengikuti setiap petunjuk pelatih dan pemimpin. Ia menegaskan, buktikan kemampuan dan kehandalan sebagai prajurit TNI AU dan jadikanlah tugas besar ini sebagai amanat, panggilan hati dan tanggung jawab untuk dapat dilaksanakan sebaik-baiknya.
Waaspers KSAU juga mengingatkan seluruh Prajurit TNI AU yang terlibat dalam upacara agar mempersiapkan segala sesuatunya secara maksimal mulai dari kerapihan penampilan hingga atribut yang digunakan.
Kepala Dinas Penerangan Angkatan Udara (Kadispenau), Marsekal Pertama TNI Ir. Dwi Badarmanto S.T.,M.T menambahkan, pada Apel Khusus tersebut, Waaspers KSAU didampingi Kadiswatpersau Marsma TNI Iman Sudrajat, Kadisminpersau Marsma TNI Diah Yudanardi, Kas Korpaskhas Marsma TNI Seto, Komandan Lanud Halim Marsma TNI Umar Sugeng serta para pejabat lainnya memeriksa kelengkapan para peserta upacara.
Menurut Kadispenau, pelaksanaan upacara peringatan HUT ke-70 TNI rencananya akan dilaksanakan di Dermaga Pelabuhan PT Indah Kiat Cilegon, Banten.