Persiapan SEA Games 2023, Kelvin Sanjaya Dipinjamkan ke Indonesia Patriots
jpnn.com, JAKARTA - Pebasket asal klub Satria Muda Pertamina, Kelvin Sanjaya dipinjam tim Indonesia Patriots di IBL 2023 seri Surabaya.
Mantan pemain Universitas Pelita Harapan (UPH) itu ditarik ke Indonesia Patriots untuk melengkapi skuad asuhan Milos Pejic mengarungi kompetisi basket ternama di tanah air.
Manajer Indonesia Patriots, Jeremy Imanuel Santoso mengungkapkan ada tujuan lain timnya meminjam pemain kelahiran 27 November 2000 tersebut.
Menurut Jeremy tenaga Kelvin sangat dibutuhkan Indonesia Patriots dan juga sebagai persiapan jelang tampil di SEA Games 2023.
Dengan postur yang menjulang dan gaya bermain menyerang, tidak heran Kelvin sangat dinanti oleh Milos Pejic di tim Indonesia Patriots.
"Kami mengambil Kelvin Sanjaya untuk ke Indonesia Patriots dan juga untuk mempersiapkannya di Timnas Indonesia pada SEA Games."
"Kebutuhan akan center lokal yang masih minim, untuk itu kami memilih memberikan kesempatan kepada Kelvin untuk bisa mendapatkan menit bermain yang lebih di tim Indonesia Patriots," ungkap Jeremy.
Pelatih Indonesia Patriots, Milos Pejic sendiri yang meminta Kelvin untuk bergabung dengan timnya.