Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pertama di Dunia, Dokter Australia Tumbuhkan Kulit Asli di Lab

Jumat, 21 Juni 2019 – 18:00 WIB
Pertama di Dunia, Dokter Australia Tumbuhkan Kulit Asli di Lab - JPNN.COM

Yang pertama, dikenal sebagai Biodegradable Temporising Matrix (BTM), adalah pengganti kulit dan segera mengobati luka bakar dalam yang dialami Ogg - 85 persen dari total luas permukaan tubuh - dan kemudian menerapkan perawatan itu.

Pertama di Dunia, Dokter Australia Tumbuhkan Kulit Asli di Lab Photo: Dr Greenwood meneliti teknologi ini karena ia sedih melihat beberapa pasien tak bisa ditangani. (ABC News: Meagan Dillon)

Teknologi kedua adalah proses menumbuhkan apa yang disebut "kulit yang ditumbuhkan secara buatan komposit" di laboratorium, yang memakan waktu sekitar lima minggu.

Untuk menumbuhkan kulit, cangkok diambil dari kulit kepala Ogg untuk membuat 26 lembar kulit.

Setelah kulit yang ditumbuhkan itu siap pada pertengahan Januari, Ogg mulai menjalani operasi untuk benar-benar menutup luka bakarnya.

"BTM bekerja dengan tidak hanya menahan luka bakar dalam kondisi sehat, tetapi memperbaikinya selama lima minggu untuk menumbuhkan [kulit] dan sangat penting dalam kelangsungan hidup awal dan kemajuan penyembuhan luka Glenn," kata Dr Greenwood.

"Setiap aspek dari bagaimana kedua teknologi ini bekerja sama telah membuat Glenn tak hanya bertahan, tetapi juga membuat pemulihan yang luar biasa dalam waktu kurang dari enam bulan."

Bisa berjalan setelah 28 hari

Meskipun tak memiliki kulit dan hanya ada BTM di luka-lukanya, Ogg mampu berjalan kaki pertama kali di rumah sakit hanya 28 hari setelah kebakaran terjadi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News