Pertamina Habiskan Rp 3 Miliar
Untuk Pengobatan Korban Ledakan LPGRabu, 25 Agustus 2010 – 05:42 WIB
Harun menjelaskan, seluruh tabung yang sudah didistribusikan sudah memiliki standar nasional Indonesia (SNI). Jika ledakan tersebut terjadi, pihaknya harus melakukan investigasi terlebih dahulu. "Tidak bisa langsung menuduh itu karena tabung. Bisa saja karena pemakaian yang salah," tuturnya.
Pengaduan itu, lanjut Harun, paling banyak datang dari regional II. Yakni wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten. Peristiwa ledakan di tiga wilayah itu, kata dia, diduga karena ketiganya menjadi lokasi percontohan pertama konversi gas. "Itu bisa saja terjadi. Karena awal konversinya disana," terang Harun.
Usai mengunjungi korban ledakan, Endang melaporkan, bahwa keempat korban tersebut pada umumnya mengalami luka paling berat 20 persen. Ketiga korban tersebut mengalami ledakan di rumahnya sekitar satu minggu yang lalu. "Hanya Samsul hadi yang sudah dua minggu berlalu. Sekarang tinggal perawatan," tandasnya.