Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pertamina NRE Raih Gold Rating di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating 2024

Senin, 02 Desember 2024 – 13:44 WIB
Pertamina NRE Raih Gold Rating di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating 2024 - JPNN.COM
Pertamina NRE meraih Gold Rating dalam ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024 yang diselenggarakan NCCR dan ICSP di Jakarta pada Kamis (21/11). Foto: Dokumentasi Humas Pertamina

jpnn.com, JAKARTA - Pertamina melalui anak perusahaannya, Pertamina New & Renewable Energy (NRE) kembali mencatatkan prestasi dengan meraih Gold Rating dalam ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024.

Acara yang diselenggarakan National Center for Corporate Reporting (NCCR) serta Institute Certified Sustainability Practitioners (ICSP) berlangsung di Jakarta pada Kamis (21/11).

Vice President Corporate Secretary Pertamina NRE Dicky Septriadi mengatakan pentingnya keberlanjutan sebagai landasan utama dalam menjalankan bisnis masa depan.

Menurut Dicky, laporan keberlanjutan yang disusun oleh Pertamina NRE dinilai sangat baik oleh panel juri, dan menghantarkan PNRE meraih Gold Rating.

“Asia Sustainability Reporting Rating 2024 ini menjadi ajang bagi perusahaan untuk mengedepankan transparansi dan akuntabilitas sehingga tetap menjaga dan menjalankan proses bisnis yang berkelanjutan dan juga ramah lingkungan,” ujar Dicky.

Melalui capaian Gold Rating ini, Pertamina NRE menunjukkan komitmennya untuk terus berperan aktif dalam menerapkan praktik-praktik bisnis yang transparan, akuntabel, serta ramah lingkungan.

Penghargaan ini juga menjadi refleksi dari upaya Pertamina NRE untuk terus berinovasi dan memimpin dalam bidang energi terbarukan di Indonesia dan Asia.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso menambahkan perseroan mendorong Pertamina Group untuk menerapkan prinsip Keterbukaan informasi publik, termasuk transparansi pada sustainability program sebagai wujud keberlanjutan yang berdampak kebermanfaatan bagi negara dan masyarakat.

Pertamina NRE meraih Gold Rating dalam ajang Asia Sustainability Reporting Rating 2024 yang diselenggarakan NCCR dan ICSP di Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News