Perum Jamkrindo Siapkan Pemimpin Masa Depan lewat Program Magang
Jika pada angkatan pertama sebelumnya hanya membuka kesempatan untuk berkarir di Kantor Pusat, pada angkatan kedua ini Perum Jamkrindo juga membuka kesempatan hingga ke daerah-daerah melalui kantor wilayah.
Sebanyak 65 peserta magang ditugaskan di Kantor Pusat, sedangkan 57 lainnya Di Kantor Cabang, Kantor Cabang Khusus dan Kantor Wilayah.
“Total ada 122 peserta magang untuk angkata kedua,” ujarnya.
Sampai saat ini Perum Jamkrindo telah bekerja sama dengan berbagai Universitas di Tanah Air untuk menyukseskan program magang bersertifikat yang merupakan inisiatif pemerintah dalam hal ini Kementerian BUMN melalui wadah Forum Human Capital Indonesia (FHCI).
Beberapa Universitas yang terlibat antara lain, Universitas Indonesia, Universitas Negeri Jakarta, IPB, dll.
“Total ada 37 universitas telah berkerja sama dengan Perum Jamkrindo,” tandas Sulis.(chi/jpnn)