Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Perumahan di Bekasi Berlakukan Sistem Satu Pintu, Suhu Tubuh Setiap Tamu Dicek

Sabtu, 28 Maret 2020 – 15:59 WIB
Perumahan di Bekasi Berlakukan Sistem Satu Pintu, Suhu Tubuh Setiap Tamu Dicek - JPNN.COM
Sekuriti Perumahan Puri Cikarang Hijau memeriksa tamu perumahan sebelum melakukan pengecekan suhu tubuh. Foto: ANTARA/Pradita Kurniawan Syah

Sementara di Perumahan Persada Kemala, Jakasampurna, Bekasi Barat, Kota Bekasi, seluruh tamu yang masuk kawasan perumahan itu dites kesehatannya, disemprot anti virus di bilik khusus, serta mencuci tangan sampai bersih.

"Repot. Ya, tetapi Insyaallah bisa mengurangi meluasnya wabah COVID-19 yang ganas dan mematikan," tulis Agung Firmansyah di akun media sosialnya.

Ketua RW 13 Perumahan Persada Kemala Deddy Harsono mengatakan selain melakukan tes kesehatan terhadap warga dan tamu perumahan pihaknya juga mengeluarkan imbauan kepada anak dan remaja yang libur sekolah untuk berdiam diri di rumah bersama mereka yang bekerja dari rumah.

"Sesuai instruksi pemerintah, stay at home untuk belajar di rumah bersama orang tuanya yang work from home, jangan keluyuran," katanya.

Pihaknya juga menyediakan tempat khusus di samping 'sport club' dan lapangan futsal perumahan bagi pedagang keliling seperti tukang sayur untuk berjualan.

"Warga diatur, pedagang dan lainnya juga diatur, diawasi, dan ditegur sekuriti perumahan agar virus Corona tidak mudah menular," kata Deddy. (antara/jpnn)

Warga yang tinggal di kompleks perumahan di Kota maupun Kabupaten Bekasi mulai selektif menerima kunjungan tamu untuk mengantisipasi penyebaran Corona.

Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close