Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Perusahaan Air Mineral Ini Catut Nama Tokoh Islam, PWNU DKI Merespons

Kamis, 16 Mei 2024 – 11:56 WIB
Perusahaan Air Mineral Ini Catut Nama Tokoh Islam, PWNU DKI Merespons - JPNN.COM
Wakil Katib Syuriyah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta, Taufik Damas menanggapi soal perusahaan air minum kemasan Aqua. ilustrasi. Foto: source for jpnn

Sontak Nadir memberikan protes karena tidak pernah dihubungi oleh pihak Danone Indonesia dan Aqua.

Selain itu, Nadir mengaku tidak pernah diwawancarai oleh media online itu. Nadir pun merasa dirugikan atas tindakan tersebut.

"Kutipan asal catut ini merugikan saya secara pribadi maupun profesional sebagai akademisi dalam isu sensitif di kalangan umat. Ini juga bisa mencederai identitas saya sebagai tokoh Islam yang selama ini dipercayai oleh umat, khususnya oleh kalangan Nahdlatul Ulama, melalui pendapat dan opini saya yang tersebar di sejumlah buku, artikel, ceramah, maupun medsos," ungkap Nadir di akun Instagram pribadinya.

Nadir meminta agar pihak Aqua, Danone Indonesia, dan media online itu meminta maaf secara resmi. (ddy/jpnn)


PWNU DKI Jakarta menanggapi soal perusahaan air minum kemasan Aquayang mencatut nama Nadirsyah Hosen, cendikiawan islam dan akademis.

Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA