Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Perusahaan Jepang Ngebet Garap Blok Mahakam

Selasa, 26 Juni 2018 – 09:44 WIB
Perusahaan Jepang Ngebet Garap Blok Mahakam - JPNN.COM
Ilustrasi eksplorasi minyak. Foto: AFP

Adapun produksi minyak bumi blok itu mencapai 46.069 barel per hari (bph).

Selain di Blok Mahakam, Pertamina gencar mencari partner di blok terminasi lain miliknya.

Pertamina mendapatkan hak kelola untuk enam blok terminasi pada 2018.

Di antaranya, Tuban, Ogan Komering, Sanga-Sanga, Southeast Sumatra, North Sumatra Offshore, serta Attaka & East Kalimantan.

Untuk lapangan di luar negeri, Pertamina belum memiliki proyek baru yang dikembangkan dalam waktu dekat.

Langkah Pertamina untuk bisa mengakuisisi Blok Mansouri di Iran yang seharusnya ditandatangani Mei lalu terjegal oleh sanksi ekonomi yang dijatuhkan AS ke negara tersebut.

”Kalau Iran enggak usah banyak tanya. Kalau sudah dikasih sanksi AS, kalau kita ikutan juga kena sanksi,” imbuh Syamsu.

Lapangan Mansouri memiliki cadangan lebih dari 1,5 miliar barel atau hampir setara setengah dari cadangan minyak Indonesia yang sekitar 3,3 miliar barel.

Empat perusahaan internasional berminat bekerja sama dengan PT Pertamina (Persero) untuk mengelola Blok Mahakam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close