Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pesan Penting Presdir Allianz Utama Indonesia untuk Para Pemudik

Kamis, 30 Mei 2019 – 14:52 WIB
Pesan Penting Presdir Allianz Utama Indonesia untuk Para Pemudik - JPNN.COM
Ilustrasi mudik. (Foto: Ist/jpnn)

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Direktur Allianz Utama Indonesia Peter van Zyl menyarankan para pemudik untuk memperhatikan keselamatan dalam berkendara selama perjalanan.

“Keselamatan adalah hal yang sangat penting untuk bertemu dengan keluarga di momen Lebaran,” ucapnya, Kamis (30/5).

Data menyebutkan kecelakaan pada masa mudik Lebaran tahun 2018 terdapat 1.921. Periode tersebut berlangsung sejak H-8 sampai H+8 Lebaran 2018.

BACA JUGA: Pos Indonesia Berangkatkan 600 Peserta Mudik Bareng BUMN

Kejadian kecelakaan bukan hanya menimpa pengendara yang lalai akan keselamatan, melainkan juga orang lain yang berada di sekitarnya ikut tertimpa.

“Kecelakaan dapat terjadi secara tidak terduga kepada siapa saja walaupun secara pribadi sudah sangat hati-hati dalam berkendara,” terang Peter.

Peter menyarankan para pemudik untuk menambah perlindungan ekstra saat melakukan perjalanan pada masa mudik Lebaran 2019.

“Saat melakukan perjalanan, ketika kita memiliki asuransi, maka kita akan lebih tenang merasa terlindungi oleh asuransi yang dimiliki,” ujarnya.

Presiden Direktur Allianz Utama Indonesia Peter van Zyl menyarankan para pemudik untuk memperhatikan keselamatan dalam berkendara selama perjalanan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close