Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pesantren di Garut Serahkan Burung Cendrawasih ke BKSDA

Kamis, 19 Desember 2019 – 00:30 WIB
Pesantren di Garut Serahkan Burung Cendrawasih ke BKSDA - JPNN.COM
Perwakilan pesantren menyerahkan burung cendrawasih ke petugas BKSDA di Kabupaten Garut, Rabu (18/12). Foto: ANTARA/Feri Purnama

jpnn.com, GARUT - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Garut, Jawa Barat, menerima seekor burung cendrawasih peliharaan santri di Pondok Pesantren As Saadah, Limbangan.

Hewan itu diserahkan secara sukarela untuk mendapatkan perawatan.

"Ini kesadaran saya menyerahkan (burung) ke BKSDA, burung cendrawasih ini nantinya bisa dikembalikan ke habitatnya," kata perwakilan pesantren yang juga Rois Am PCNU Kabupaten Garut KH Amin Muhidin, di sela-sela penyerahan burung cendrawasih di Pondok Pesantren As Saadah, Rabu (18/12).

Pria yang akrab dipanggil Ceng Mimin itu mengatakan, burung cendrawasih itu pemberian dari temannya di Kabupaten Ciamis, kemudian dirawat oleh para santri di Pondok Pesantren As Saaadah.

Burung yang sudah dirawat hampir tiga tahun itu, kata dia, secara sukarela diserahkan ke BKSDA setelah mengetahui bahwa burung tersebut masuk kategori hewan yang dilindungi undang-undang.

"Setelah mengetahui ini dilindungi saya menghubungi Kapolsek Limbangan dan BKSDA untuk menyerahkan burung ini," katanya.

Ia berharap, burung itu bisa tumbuh baik dan kembali ke habitatnya sehingga populasi hewan tersebut tetap terjaga di alam Indonesia.

Ceng Mimin juga berharap, penyerahan hewan itu menjadi contoh bagi masyarakat lainnya untuk tidak memelihara hewan yang dilindungi karena tindakan tersebut melanggar hukum.

BKSDA Garut menerima seekor burung cendrawasih peliharaan santri di Pondok Pesantren As Saadah Limbangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News