Petani Australia Lirik Pasar Sayuran Bubuk
"Jika orang tua mengandalkan metode ini sebagai 'jalan' untuk memungkinkan anak-anak makan sayuran yang cukup, Anda akan mengurangi kesempatan anak untuk mengunyah sayuran – tahapan yang penting untuk perkembangan gigi, rahang dan otot lidah, dan karena itu juga perkembangan bicara . "
Peluang ekspor untuk bubuk
(ABC Central West NSW: Renata Gombac)
Departemen Industri NSW percaya ada pasar luar negeri untuk sayuran bubuk asal Australia.
"Ini adalah proses yang sangat baru: untuk memiliki pabrik pengolahan organik bersuhu rendah yang didirikan di sebuah peternakan yang memungkinkan sayuran-sayuran itu mempertahankan nilai gizinya," kata Brent Bannister, penasehat ekspor pada departemen tersebut.
"Ini benar-benar menarik bagi banyak pasar ekspor.
"Pemerintah di seluruh dunia bereaksi terhadap epidemi obesitas dengan mendorong makan sehat.
"Australia dilihat di seluruh dunia sebagai pemasok produk hijau bersih dimana produk Australia sedang dicari."
Simak beritanya dalam Bahasa Inggris disini.