Petani Kesulitan Keringkan Gabah
Senin, 18 Maret 2013 – 09:24 WIB
Padahal biasanya saat musim panas, mereka bisa menjemur dari pagi hingga sore hari. "Sekarang repot cuacanya seperti ini, yang panen cuma di Pasawahan dan Di Pondok Salam di Desa Pondok Bungur dan Bungur Jaya di tempat lain masih tanam," ujarnya.
Kondisi tersebut akan memungkinkan adanya krisis kekurangan pangan di petani. Hal itu lantaran gabah mereka tidak bisa dijemur dan akibatnya menghitam. Sehingga sudah tidak layak untuk dimakan karena kondisinya suah mulai membusuk.
Dari kejadian itu tentu harus dapat ditanggapi secara serius oleh pemerintah. Yaitu dengan menyediakan mesin pengering gabah agar petani tidak merugi. "Harapanya gabah bisa kering dan bisa dijadikan beras untuk dimakan, kalau sekarang seperti ini jadi terpaksa membeli beras di pasar," pungkasnya.(sei/lsm)