Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Piala Dunia 2018: Meksiko KO Korsel, Chicharito Ukir Rekor

Minggu, 24 Juni 2018 – 00:35 WIB
Piala Dunia 2018: Meksiko KO Korsel, Chicharito Ukir Rekor - JPNN.COM
Striker Meksiko Javier Hernandez alias Chicharito. Foto: AFP

jpnn.com, MOSKOW - Striker Meksiko Javier Hernandez berhasil mengukir rekor spesial pada Piala Dunia 2018.

Dia menjadi pemain pertama yang sukses mencetak 50 gol selama berseragam Meksiko.

Bomber West Ham United itu melakukannya saat membawa Meksiko mengalahkan Korea Selatan dengan skor 2-1 pada laga kedua Grup F di Stadion Rostov Arena, Sabtu (23/6).

Namun, bukan bomber berjuluk Chicharito itu yang membuka kemenangan Meksiko.

Adalah Carlos Vela yang mencetak gol pertama Meksiko lewat tendangan penalti pada menit 27.

Lewat sebuah tekanan, Andres Guardado berhasil merangsek ke area penalti Korsel.

Dia kemudian bermaksud melepaskan umpan tarik. Namun, bola mengenai tangan Jang Hyunsoo.

Wasit Milorad Mazic langsung menunjuk titik putih karena terlihat jelas Hyunsoo sengaja menahan bola dengan tangan.

Striker Meksiko Javier Hernandez berhasil mengukir rekor spesial pada Piala Dunia 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News