Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Piala Dunia 2018: Terlalu Egois, Neymar Bencana Bagi Brasil

Rabu, 20 Juni 2018 – 01:06 WIB
Piala Dunia 2018: Terlalu Egois, Neymar Bencana Bagi Brasil - JPNN.COM
Bintang Brasil Neymar. Foto: AFP

jpnn.com, MOSKOW - Neymar panen kecaman setelah Brasil hanya bermain imbang melawan Swiss pada laga perdananya di Piala Dunia 2018.

Banyak pihak yang menuding Neymar sebagai biang kegagalan Brasil meraih kemenangan.

"Neymar adalah bencana yang sempurna," kata Arnaldo Ribeiro dari ESPN Brasil seperti dikutip Marca.

Menurut Ribeiro, Neymar terlalu egois saat melawan Swiss.

"Dia (Neymar) seharusnya diganti. Brasil punya kolektivitas tim yang bagus untuk keluar dari persoalan ini. Namun, Neymar mencoba memenangi pertandingan untuk dirinya sendiri dan dia gagal," tambah Riberio.

Pernyataan Ribeiro sesuai dengan rating pemain yang dikeluarkan BBC.

BBC hanya menempatkan Neymar di urutan ke-13 dalam daftar pemain Brasil saat melawan Swiss.

Bintang Paris Saint-Germain itu hanya mendapat 5,04 poin. Posisi pertama ditempati Philippe Coutinho dengan 7,43 angka.

Neymar panen kecaman setelah Brasil hanya bermain imbang melawan Swiss pada laga perdananya di Piala Dunia 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News