Pidato Pertama, Kim Ajak Penyatuan Dua Korea
Rabu, 02 Januari 2013 – 08:08 WIB
Mengenai pertumbuhan ekonomi, Jong-un mengimbau seluruh lapisan masyarakat Korut agar lebih keras dalam berusaha. "Tahun 2013 akan menjadi tahun kreasi dan perubahan. Hanya dengan perubahan radikal, negara ini akan menjadi lebih makmur dan tidak lagi terisolasi dari raksasa-raksasa ekonomi dunia," kata pemimpin 29 tahun tersebut.
Pidato tahun baru Jong-un itu disiarkan bersamaan dengan memanasnya pembahasan tentang sanksi Dewan Keamanan (DK) PBB untuk Korut. Itu berkaitan dengan kenekatan Korut meluncurkan roket jarak jauh secara diam-diam pada 12 Desember lalu. Dunia internasional khawatir keberhasilan peluncuran roket itu akan diikuti dengan uji coba nuklir Korut, seperti pada 2006 dan 2009. (AFP/BBC/hep/dwi)