Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Plt Mentan Minta Penyuluh Dampingi Petani Hadapi El Nino

Rabu, 18 Oktober 2023 – 14:16 WIB
Plt Mentan Minta Penyuluh Dampingi Petani Hadapi El Nino - JPNN.COM
Kembalikan kejayaan pertanian, Plt Mentan minta penyuluh mendampingi petani hadapi El Nino. Foto: Kementan

"Penyuluh pertanian merupakan salah satu kunci sukses keberhasilan. Sehingga kehadiran penyuluh harus bisa menjadi juru bicara dan harus bisa mendengarkankan keluh kesah para petani. Jika ada masalah seharusnya penyuluh berada di depan dan laporkan kepada pemerintah pusat.

"Para Eselon I, II, Kepala Dinas Pertanian Provinsi dan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten/Kota harus peduli terhadap permasalahan para petani dan harus mengeksekusi dilapangan secara langsung. Ini dilakukan untuk mengembalikan pertanian Indonesia yang jaya,' pinta Arief.

Selain itu, kata dia, para penyuluh harus bisa menjadi fasilitastor, inisiator, motivator, dinamisator, edukator dan advaiser terhadap petani yang ada.

"Saya akan menemui Bapak dan Ibu semua di 10 provinsi yang terkonsentrasi untuk peningkatan produksi. Kerahkan seluruh sumber daya, benihnya harus bagus, pupuknya harus ada. Kalau pupuk subsidi sulit maka kita sudah menyiapkannya," tegas Arief.

Untuk asuransi pertanian agar dapat dikomunikasin kepada para petani dan saya sudah berkomunikasi dengan Dirut Jasindo untuk membantu komunikasi terakhir kepada para petani.

Sedangkan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Dedi Nursyamsi dalam laporannya menyampaikan kegiatan Webinar Gernas penanganan dampak El Nino sepuluh provinsi yang terkena dampak El Nino merupakan daerah sentra produksi. Webinar juga dilakukan dalam rangka persiapan musim tanam I atau musim rendeng.

Kabadan Dedi meminta agar penyuluh harus memastikan ketersediaan sarpras di lapangan, teknologi budi daya, pemupukan berimbang, panen dan pasca panen.

"Lakukan pendampingan kepada petani dan penyuluh harus selalu hadir kepada petani dalam suka dan duka," ujarnya.

Kembalikan kejayaan pertanian, Plt Mentan Arief Prasetyo Hadi meminta penyuluh mendampingi petani menghadapi El Nino.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close